Bagaimana cara membeli hadiah?
Hadiah adalah pengalaman nyata yang bisa kamu beli dengan Poin Loyalitas. Hadiah mencakup pelayaran, diskon kamar hotel, kompensasi berupa santapan dan prasmanan lezat, serta tiket untuk pertunjukan paling populer di Las Vegas!
Untuk membeli hadiah, silakan ikuti semua langkah di bawah ini:
Langkah 1: Pastikan akunmu terhubung dengan Facebook atau AppleID. Perlu diingat bahwa hanya 1 akun yang bisa terhubung ke satu Facebook atau AppleID.
Langkah 2: Baca deskripsi keseluruhan setiap hadiah serta Syarat dan Ketentuannya untuk memastikan kesesuaiannya dengan rencanamu. Beberapa hadiah memiliki persyaratan lama tinggal (misalnya, minimum satu malam atau lebih untuk penginapan nonkompensasi), hanya berlaku untuk periode terbatas, dan mungkin tidak menyediakan pengembalian dana. Pengembalian dana tidak berlaku untuk hadiah yang sudah dipesan atau diambil.
Langkah 3: Cantumkan nama yang ada pada kartu identitas resmi berfoto milikmu beserta alamat email pilihan. Informasi ini juga harus sesuai dengan nama dan email pada akun MGM Rewards, jika kamu memilikinya (sensitif huruf besar-kecil berlaku).
*Jika kamu menerima pesan eror yang berbunyi "Email telah digunakan", artinya kamu memiliki akun game lain yang tercatat menggunakan alamat email tersebut untuk Facebook, AppleID, atau hadiah. Hubungi kami dengan alamat email dan kode dukungan dari game, dan kami akan bisa menyelidiki masalah serta membantumu.
**Setelah kamu mengambil hadiah menggunakan nama dan alamat email, akun myVIP Rewards tersebut tidak bisa diganti namanya atau digunakan oleh orang lain.
Langkah 4: Baca email konfirmasi yang dikirimkan kepadamu. Email akan berisi deskripsi, Syarat dan Ketentuan, serta instruksi pengambilan yang lebih spesifik.
Langkah 5: Nikmati hadiah di dunia nyata! Kami bekerja sangat erat bersama merek mitra dalam menyediakan berbagai cara untuk mengapresiasi waktu yang kamu gunakan bersenang-senang dalam game kami.
Jika kamu memiliki masalah atau pertanyaan tentang proses ini, jangan ragu untuk mengajukan tiket dukungan.